BAZNAS Kabupaten Siak Menggelar Khitan Anak Sholeh
04/07/2023 | Penulis: MT

Siak Sehat
Siak – BAZNAS Kabupaten Siak melaksanakan khitan masal yang digelar di Gedung LAMR Kecamatan Mempura. (03/06/2023)
Kegiatan ini ditaja oleh BAZNAS Kabupaten Siak bersama Dinas Kesehatan kabupaten Siak, Lembaga Adat Melayu Riau Siak (LAM) dan juga Lembaga Laskar Melayu Bersatu. (LLMB).
Turut hadir dalam kegiatan ini Kabag. Kesra Kabupaten Siak H. Rozi Chandra, M.Si didampingi Ketua BAZNAS Kabupaten Siak H. Samparis Bin Tatan,S.Pd.I beserta pimpinan BAZNAS Kabupaten lainnya, Sekretaris Lembaga Adat Melayu Riau (LAM Riau-Siak) Majelis Kerapatan Adat Sri Wan Said.
H. Samparis dalam sambutannya menyampaikan BAZNAS Kabupaten Siak melalui Program Siak Sehat pada kegiatan khitan Anak Sholeh ini sudah berjalan 7 tahun, 2 tahun bekerja sama dengan LAM sedangkan yang 5nya tahun terakhir selalu menggandeng Dinkes Kabupaten Siak.
Imbuhnya, pada kegiatan ini anak yang dikhitan berJumlah 100 orang yang berasal dari Kecamatan Siak dan Kecamatan Mempura.
Kami mengucapkan terimakasih tak terhingga kepada seluruh panitia pelaksanaan khitan anak Sholeh ini, terutama kepada Pemerintah Kabupaten Siak sampai saat ini terus mendukung pergerakan BAZNAS Kabupaten Siak. Ungkapnya.
“Kami selaku Pemerintah Daerah Kabupaten Siak selalu mendukung penuh kegiatan ini, Bukti nyata uang zakat yang Bapak/Ibu berikan (Muzaki) kemudian dikumpulkan oleh BAZNAS Kabupaten Siak lalu dengan cepat dan tepat disalurkan dengan berbagai program pengentasan kemiskinan yang ada di Kabupaten Siak khususnya misalkan saja hari ini yang kita laksanakan bersama".
Berita Lainnya
Tingkatkan Kualitas Program Pemberdayaan, BAZNAS Siak Kunjungi Hail Jaya Farm Pekanbaru
BAZNAS Siak Tunjukkan Kepedulian kepada Warga Kurang Mampu di Kampung Pangkalan Pisang
BAZNAS Siak Bersama KUA Kecamatan Pusako Laksanakan Pembinaan Muallaf di Kampung Berbari
BAZNAS Kabupaten Siak Salurkan Bantuan Kursi Roda untuk Warga Kampung Perawang Barat
Wujudkan Generasi Berakhlak, BAZNAS Siak Gelar Rapat Bersama Santri Binaan dan Orang Tua
BAZNAS Kabupaten Siak Salurkan Bantuan Santunan Muallaf di Dusun Mungkal

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS