BAZNAS Kabupaten Siak Salurkan Zakat Pola Konsumtif di UPZ Masjid Al-Jihad Buatan Port, Kecamatan Koto Gasib
23/07/2025 | Penulis: Humas BAZNAS Siak
Dokumentasi BAZNAS Siak
Koto Gasib — BAZNAS Kabupaten Siak kembali melaksanakan program pendistribusian zakat kepada masyarakat melalui penyaluran Zakat Pola Konsumtif. Kegiatan ini berlangsung di UPZ Masjid Al-Jihad, Buatan Port, Kampung Rantau Panjang, Kecamatan Koto Gasib, sebagai bentuk kepedulian terhadap warga yang membutuhkan dan terdampak ekonomi, Rabu (23/07/2025).
Pada kegiatan ini, BAZNAS Kabupaten Siak menyalurkan Zakat Pola Konsumtif kepada 37 mustahik dengan total bantuan sebesar Rp22.200.000,-. Bantuan tersebut disalurkan dalam bentuk uang tunai dan paket sembako, yang diharapkan dapat meringankan kebutuhan dasar para penerima manfaat.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Wakil Ketua I BAZNAS Kabupaten Siak Bidang Pengumpulan Syukron Wahib, M.Pd, Penghulu Kampung Rantau Panjang, Pengurus UPZ Masjid Al-Jihad, para muzaki, tokoh masyarakat, serta para mustahik yang menjadi penerima bantuan.
Dalam sambutannya, Syukron Wahib menyampaikan bahwa zakat yang dikumpulkan melalui UPZ (Unit Pengumpul Zakat) merupakan hasil dari kepercayaan para muzaki kepada BAZNAS Siak, yang kemudian dikelola dan didistribusikan sesuai dengan asnaf yang berhak menerimanya.
“Program zakat konsumtif ini merupakan bentuk kepedulian sosial kita terhadap masyarakat yang membutuhkan. Bantuan ini tidak hanya memberikan manfaat sesaat, tetapi juga menjadi wujud kehadiran BAZNAS Siak di tengah masyarakat,” ujarnya.
Ia juga mengapresiasi kinerja UPZ Masjid Al-Jihad Buatan Port yang telah aktif menggalang zakat dan memastikan pendistribusian dilakukan secara tepat sasaran. Menurutnya, kolaborasi antara BAZNAS dan UPZ menjadi kunci keberhasilan pengelolaan zakat yang efektif dan efisien.
Penghulu Kampung Rantau Panjang juga menyampaikan rasa terima kasih atas kehadiran dan kontribusi nyata BAZNAS Kabupaten Siak kepada masyarakat kampungnya. Ia berharap program ini terus berlanjut dan semakin banyak warga yang terbantu, terutama di tengah tantangan ekonomi yang masih dirasakan sebagian masyarakat.
Salah seorang mustahik yang menerima bantuan menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas kepedulian BAZNAS Kabupaten Siak dan para muzaki. “Kami merasa diperhatikan. Bantuan ini sangat berarti bagi kami, apalagi saat harga kebutuhan pokok semakin tinggi,” ungkapnya.
Kegiatan ini berlangsung dengan lancar dan penuh kekeluargaan. Di akhir acara, dilakukan penyerahan simbolis bantuan zakat konsumtif kepada beberapa perwakilan mustahik, dilanjutkan dengan doa bersama sebagai bentuk syukur dan harapan atas keberkahan zakat yang telah ditunaikan.
BAZNAS Kabupaten Siak berharap, melalui kegiatan ini, kepercayaan masyarakat terhadap lembaga pengelola zakat semakin meningkat, serta menjadikan zakat sebagai kekuatan utama dalam membangun kesejahteraan dan keadilan sosial di Kabupaten Siak.
Berita Lainnya
BAZNAS Kabupaten Siak Tinjau Lokasi Pertanian Program Lumbung Pangan di Kecamatan Bungaraya
Berbagi di Hari Jadi Siak, BAZNAS Siak Tebar Manfaat untuk Mustahik di Tiga Kampung
Semangat Berbagi di Hari Jadi Siak, BAZNAS Siak Salurkan Bantuan Biaya Hidup bagi Warga Teluk Lanus
Wujud Kepedulian, BAZNAS Siak Bantu Korban Bencana Angin Puting Beliung di Kampung Sialang Sakti
BAZNAS Siak Tunjukkan Kepedulian kepada Warga Kurang Mampu di Kampung Pangkalan Pisang
BAZNAS Kabupaten Siak Bersama Pemkab Siak Resmikan Pembangunan Masjid Muallaf di Daerah 3T Dusun Mungkal

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS